Medan, kedannews.com – Kota Medan yang terletak di Sumatera Utara akan bisa menjadi Kota yang Mendunia ” The Kitchen Of Asia ” salah satunya Kesawan City Walk sebagai pusat Budaya dan Kuliner di Kota Medan, seperti yang dipaparkan oleh Wakil Sekretaris Partai NasDem Sumut Ganda Manurung , ST MBA pada awak Media, Senin (29/3/2021).
Dan beliau juga berharap agar didukung oleh para masyarakat Kota Medan karena gebrakan ini akan menjadi lokomotif bergeraknya ekonomi Ibu kota Sumatera Utara ini, katanya.
“Ibu Kota Sumatera Utara ini, sudah sejak lama terkenal dengan aneka kulinernya yang beraneka ragam serta bercita rasa tinggi dan Gebrakan Sang menantu Presiden RI Bobby Nasution dengan Branding Medan “The Kitchen of Asia” bisa menjadi Kota Wisata Kuliner Kelas Dunia yang akan memberikan Harapan Baru buat Kota Medan “, pungkas Ganda.
Beliau juga menambahkan bahwa Kota Medan banyak memiliki Heritage seperti Kota Tua di Kesawan namun tidak dikelola dengan baik, tapi jika dikelola dengan bersungguh sungguh akan
Ganda menambahkan selain kota tua Kesawan, Medan memiliki banyak heritage lain. Namun sayangnya selama ini kurang dikelola dengan baik akan menambah daya tarik bagi Wisatawan serta menambah daya tarik bagi para wisatawan bila berkunjung ke Medan, ungkap Wakil Sekretaris NasDem Sumut, bilang Ganda.
Lanjutnya : Dengan dijalankannya Program Pemerintah Pusat bahwa Objek Wisata Danau Toba sebagai Destinasi Pariwisata Super Prioritas serta Pengolahan Objek Wisata yang ada di Sumut agar menjadi.Magnet bagi Parawisata saat berkunjung ke Kota Medan.
“Kita berharap dengan Danau Toba menjadi DPSP, wisatawan juga menjadikan Medan sebagai destinasi wisata, bukan sekedar lokasi transit.” Sebut Relawan Jokowi dan relawan Bobby-Aulia [embedyt] https://www.youtube.com/embed?listType=playlist&list=UUkDG6fUBeHFdkPSVpiEgJqQ&layout=gallery[/embedyt]
Peluncuran Kesawan Citi Walk dan branding Medan “The Kitchen of Asia” akan menjadi kebangkitan pariwisata di Ibu Kota Sumatera Utara ini.
“Mari kita berkolaborasi dan mendukung program Bung Bobby dan Bung Aulia Rachman ini. Semoga akan membangkitkan kembali pariwisata Kota Medan.” Tutup Ganda..(Dps)