
Foto: Petugas kepolisian Polres Belawan lakukan Olah Tempat Kejadian Perkara.
Medan – Akibat kepergok dengan maling yang lagi beraksi di rumahnya, J Sianipar Tewas mengenaskan dengan 4 tikaman senjata tajam di lingkungan XXIV, Kelurahan Pekan Labuhan, Kecamatan Medan Labuhan, Medan Belawan.
Maling masuk melalui atap rumah korban bahagian belakang.
Saat itu korban lagi tertidur pulas sekira pukul 05.00 WIB di kamarnya, dan tersentak saat mendengar suara yang aneh di rumahnya.
Korban keluar kamar dan keperogok dengan sang maling, sempat terjadi perkelahian, namun akhirnya korban tak berdaya usai di tikam maling sebanyak empat kali pada bahagian perut.
Menurut salah satu kerabat korban R, mengatakan sepertinya 2 orang maling yang beraksi belum sempat mengambil barang berharga milik korban, karena keburu ketahuan, ujarnya.
Korban sempat di larikan kerumah sakit terdekat, namun nyawanya tak dapat di selamatkan. Sebelum korban menghembuskan nafas terakhir, korban sempat menyebutkan ciri – ciri pelaku.
Kepala lingkungan (Kepling) setempat, Pak Rahim membenarkan adanya kejadian pembunuhan tersebut, dan dari ciri – ciri yang di sebutkan korban, warga sudah tahu pelakunya.
Kini kasus tersebut masih di tangani oleh Satreskrim Polres Pelabuhan Belawan.
Penulis: Sholehuddin
Editor: Arya Laksana Mulya