Singkil, Kedannews com – Tidak terasa Kabupaten Aceh Singkil sudah berusia 24 tahun pada tanggal 27 April 2023. Dalam perjalanan yang penuh dengan romantika dan sejarah. Sebuah Kabupaten yang dulu bahagian dari Aceh Selatan, kini telah menjelma menjadi Kabupaten definitif.
Hal itu dikatakan PJ Bupati Aceh Singkil Marthunis, dalam amanatnya pada upacara memperingati hari ulang tahun ke 24 Kabupaten Aceh Singkil, di halaman Kantor Bupati Aceh Singkil, Kamis (27-4-2024).
Disebutkan, peringatan hari jadi ke 24 ini secara filosofis bermakna sebagai upaya untuk melihat masa lalu, sebagai sebuah mata rantai sejarah. Sebuah fondasi yang sangat bernilai sekaligus sebagai referensi dalam menapaki masa kini dan masa depan.
Dia juga mengulas sejarah Aceh Singkil masa lalu yang pernah mengalami masa Kejayaan dan Keemasan khususnya di bidang perdagangan dan juga masa eksploitasi hutan secara besar-besaran.
“Sejarah membuktikan bahwa Aceh Singkil masa lalu pernah mengalami masa kejayaan di sektor ekonomi dan perdagangan, namun pernah juga mengalami masa kelam ketika terjadi penebangan kayu secara besar-besaran sejak 1969-1971, yang tidak memberi dampak berkelanjutan untuk ekonomi masyarakat,” Ungkap Marthunis.
Lebih lanjut kata Marthunis , peringatan hari ulang tahun ini kita jadikan sebagai sarana mawas diri atau introspeksi diri, dengan demikian setiap etape (langkah) perjalanan kehidupan ini selalu mampu memberikan jawaban atas persoalan kekinian serta responsif dengan tantangan ke depan.
Dia juga menyebutkan, hari jadi Aceh Singkil ini juga memiliki arti bahwa kita berupaya mendesain atau merancang sebuah formula masa depan berlandaskan realita dan dinamika kekinian tanpa melupakan nilai-nilai dan peristiwa sejarah di masa lalu, selaras dengan tema: ” Mengulas sejarah kejayaan Aceh Singkil pada zaman rempah, untuk meraih masa depan yang gemilang”.
Sebagai masyarakat kita wajib bersyukur dengan menjadikan hari kelahiran Aceh Singkil sebagai sebuah inspirasi dan motivasi untuk mengisi kembali setiap detik perjuangan kehidupan daerah ini, dengan karya dan prestasi masa lalu kita bingkai catatan perjalan hari ini dan ke depan dengan kerja yang produktif demi meraih cita-cita dan harapan akan Masa depan yang lebih gemilang.